RSS
email

Palm Tawarkan Developer Tools Berbasis Web Untuk WebOS

2105

Palm baru-baru ini telah memperkenalkan sebuah platform berbasis web terbaru. Dengan platform terbaru ini, pihak Palm berencana untuk menawarkan kepada para developer untuk membantu mempercepat pembuatan aplikasi untuk WebOS.

Platform yang dimaksud tersebut dikenal dengan nama Ares. Pada Platform Ares yang ada, ternyata dilengkapi dengan fitur drag-and-drop dan para developer tidak perlu lagi men-download API atau utilitas lainnya.

Selain itu, Ares sendiri juga memiliki tool debugging, kemampuan untuk berbagi API, dan telepon emulator yang memungkinkan pengembang untuk melihat bagaimana aplikasi mereka terlihat diantara bentuk tampilan lansekap dan potret orientasi.

Nantinya platform Ares ini akan beroperasi dengan menggunakan browser Safari dan Firefox, tapi tidak untuk Internet Explorer. Platform ini akan segera beredar pada akhir tahun 2009 ini juga. Hm, kita tunggu saja.


Bookmark and Share

0 komentar:

Posting Komentar

 

Friends